fbpx

Make Your Own Coffee Shop

ESPRESSO MOUSSE: DESSERT DINGIN, LEMBUT, CREAMY BERBAHAN ESPRESSO

ESPRESSO MOUSSE: DESSERT DINGIN, LEMBUT, CREAMY BERBAHAN ESPRESSO

ESPRESSO MOUSSE: DESSERT DINGIN, LEMBUT, CREAMY BERBAHAN ESPRESSO

Kopi tentunya dapat membuat hari-hari kita menjadi lebih bersemangat. Maka dari itu, kali ini kami ingin mengajak anda semua untuk membuat cemilan berbahan espresso di rumah. Selain bahan yang terjamin, rasa pun tak diragukan lagi. Espresso Mousse, dessert dingin, lembut, creamy dan rasa pahitnya dijamin akan membuat siapapun sulit berhenti memakannya

Source

Bahan – bahan:

1/2 sdt gelatin bubuk tanpa rasa

1/4 cup gula pasir

2 ½ cup heavy cream

1 sdm gula halus

2 sdm espresso instant

4 kuning telur besar

Garam halus secukupnya

Coklat bubuk untuk toping

Cara membuat:

Dalam mangkuk kecil, rendam gelatin di atas 2 sendok makan air dingin.

Dalam mangkuk sedang, kocok kuning telur, gula pasir, dan sejumput garam hingga mengembang dan mengental.
Dalam panci kecil, panaskan 1 cup krim dan bubuk espresso dengan menggunakan api sedang sampai hangat, aduk sesekali dengan spatula silikon.

 

Kocok campuran krim hangat secara bertahap ke dalam campuran telur sampai tercampur. Aduk terus, masak dengan api sedang sampai campuran mengental, sekitar 8 menit.

Pindahkan ke dalam mangkuk, campurkan gelatin dan campuran espresso aduk rata, dinginkan sekitar 45 menit.

Kocok 1 cup krim hingga terbentuk soft peaks dengan mengggunakan mixer. Lalu, aduk krim ke dalam campuran espresso dengan menggunakan spatula.

Bagi menjadi 6 bagian. Tutup dan dinginkan sekitar 1 jam (atau bisa juga 1 hari). Sebelum disajikan, kocok 1/2 gelas krim dan gula halus sampai terbentuk soft peaks. Taburi mousse dengan whipped cream dan coklat bubuk.

Selamat mencoba!

Source: 1, 2.