MENGENAL BERAGAM MENU KOPI HITAM DINGIN
Saat ke kedai kopi pernahkah anda melihat ada beberapa menu kopi hitam dingin yang beragam nama, rasa dan cara membuatnya. Kenapa bisa begitu berbeda padahal sama-sama terbuat dari kopi, air dan dingin pula? Setelah didalami menu kopi ini ternyata memang nyata bedanya meskipun bahan bakunya sama-sama kopi dan air. Berikut beberapa jenis kopi hitam dingin yang serupa tapi tak sama!
Iced Americano
Seperti Americano yang merupakan espresso dicampur air panas, maka Iced Americano adalah espresso, air dan es. Minuman ini harus menggunakan espresso sebagai bahan dasarnya. Dan seringnya dinikmati dicuaca panas saat kebutuhan kafein sedang candu-candunya. Oh iya, Iced Long Black juga sama. Hanya yang membedakan adalah es, air dan espresso yang terakhir dituang di atasnya.
Cold Drip Coffee
Atau dikenal dengan kopi tetes dingin karena proses penyeduhannya menggunakan alat seduh bernama cold dripper. Alat ini meneteskan air suhu ruang ke bubuk kopi selama kurang lebih 8-12 jam sesuai dengan keinginan dan selera penyeduhnya. Kopi yang dihasilkan lebih intens dan menyenangkan. Umumnya kopi dingin ini disajikan bersama es atau potongan lemon jika suka. Oh iya bisa dicampur susu juga!
Cold Brew Coffee
Kalau ini semua pasti sudah tahu. Cold Brew Coffee dihasilkan dengan menyeduh bubuk kopi dengan air suhu ruang dan direndam kurang lebih 7-12 jam sesuai dengan jenis, metode dan selera masing-masing. Proses ini menghasilkan cita rasa yang unik, flavorful, lebih manis dan less acidity.
Japanese Iced Coffee
Minuman kopi hitam dingin yang satu ini adalah es kopi yang diseduh secara manual biasanya menggunakan alat seduh jenis pour over. Sama seperti kopi yang diseduh manual, Japanese Iced Coffee ini hanya ditambah dengan es saja. Meski ditambah es, ada permainan rasio yang sedikit berbeda dari kopi seduh panas.
Dari semua menu kopi hitam diatas, yang mana yang menjadi favoritmu? Komentar dibawah yaa!!
erkait kopi lokal, Coffeeland Indonesia Coffeeland menyediakan kopi asli Indonesia, diantaranya Arabika Aceh Gayo Specialty, Arabika Papua Wamena Specialty, Arabika Bali Kintamani Specialty, Arabika Flores Specialty, Arabika Java Specialty, Arabika Malabar Specialty, Arabika Sumatera Mandheling, Arabika Toraja Specialty, dan Arabika Blue Korintji. Kemasan mulai 250gr, 500gr dan 1Kg. Kami juga menyediakan mesin espresso, grinder, perlengkapan manual brewing, dan berbagai produk pembersih dan perawatan mesin kopi dan grinder untuk anda.
Anda pun bisa menjadi mitra kami. Karena Coffeeland Indonesia menyediakan seluruh kebutuhan Coffee Shop / Kedai Kopi. Anda hanya perlu menyediakan lokasi dan biaya awal paket usaha mulai dari 75,5 juta hingga 123,5 juta. Biaya ini akan digunakan untuk membeli peralatan, pembelian bahan baku, biaya pelatihan karyawan, hingga membantu proses pemasaran. Anda dipersilahkan untuk menggunakan brand milik Anda sendiri dan tidak dibebani oleh biaya royalti/fee apapun. Untuk informasi lebih lanjut dan pembelian paket Kedai Kopi, silahkan hubungi Tim Marketing kami, silahkan hubungi via Whatsapp.
Source: majalah.ottencoffee.co.id