MENJAGA KUALITAS GREEN BEAN COFFEE
Para penikmat kopi tentu menginginkan kopi yang nikmat dan segar. Sensasi kenikmatannya akan semakin mantap kala dinikmati di pagi hari, di saat akan memulai segala aktivitas. Sensai kenikmatan kopi tergantung pada mutu Green Bean Kopi. Maka oleh karena itu kita akan membahas bagaimana cara menjaga kualitas Green Bean Kopi, agar para penikmat kopi selalu merasakan sensasi kenimatan dari kopi.
Untuk mendapatkan mutu Green Bean Coffee atau biji kopi mentah tergantung pada penyimpanannya. Karena kopi sangat sensitif, apabila penyimpanan tidak sesuai maka kopi akan kehilangan kualitas terbaiknya. Satu hal yang harus kita ketahui bahwasanya biji kopi tidak boleh di biarkan di udara terbuka karena itu akan menghilangkan kualitas yang dimiliki kopi. Menyimpan kopi di suhu rendah bisa membantu mempertahankan tingkat kualitas kesegaran kopi.
Perlu di perhatikan juga bahwa kopi tidak boleh di simpan bersebelahan dengan aroma tajam seperti bawang putih dan bumbu lainnya, karena biji kopi mampu menyerap aroma tajam tersebut dan itu akan mengubah aroma dari kelezatan kopi.
Idealnya untuk mendapatkan cita rasa terbaik kopi, maka kopi harus di roasting (dimasak), di giling, di seduh dan di konsumsi secara langsung. Karena biji kopi punya dua musuh terbesar yaitu udara dan kelembaban. Kualitas puncak biji kopi berada di antara 24 sampai 72 jam setelah roasting dan setelah itu dalam jangka satu minggu maka biji kopi akan mulai rusak dan kwalitas cita rasanya akan hilang.
Berikut adalah tips untuk menjaga kualitas Green Bean Coffee :
- Menjauhkannya Green Bean Kopi dari paparan udara, kelembaban, panas dan cahaya.
- Jangan pernah menyimpan Green Bean kopi di dalam lemari es. Kelembaban yang ditimbulkan oleh lemari es akan merusak rasa dari kopi itu sendiri.
- Suhu penyimpanan Green Bean kopi yang baik berkisar antara 20-28 derajat celcius.
- Simpan Green Bean kopi di tempat yang kelembapan nya berkisar antara 50-75%, anda bisa mengukur kelembapan dengan membeli alat Hygrometer.
- Media penyimpanan terbaik untuk Green Bean kopi adalah menggunakan karung goni.
Kesegaran kopi merupakan suatu hal yang selalu didambakan oleh mereka yang aktif dalam meminum kopi. Memelihara kualitas yang diinginkan dalam mengkonsumsi kopi merupakan suatu hal yang akan dilakukan oleh setiap pecandu kopi. Prosedur penyimpanan pun akan selalu di perhatikannya. Dan kita semua akan setuju, bahwa kopi bisa rusak jika seseorang tidak memberi perhatian untuk menjaga kualitas kelezatan aroma dan rasanya, sesuatu yang secangkir kopi akan persembahkan untuk pemuja yang selalu memberikan perhatian terbaik padanya.
Berbicara soal kualitas kopi, Coffeeland Indonesia menyediakan jenis-jenis kopi berkualitas diantaranya kopi Arabica Bali Specialty, Arabica Blue Korintji Specialty, Arabica Flores Specialty, Arabica Gayo Specialty, Arabica Java Specialty, Arabica Malabar Specialty, Arabica Mandhelig Specialty, Arabica Toraja Specialty,dan Coffeeland Blend. Untuk informasi lebih lanjut dan pembelian produk silahkan hubungi Tim Marketing kami via What’s App >> Klik :
Source: madrecoffee.com
terimakasih sip