fbpx

Make Your Own Coffee Shop

BROCCOLATTE: MINUMAN KOPI YANG MENYEHATKAN

BROCCOLATTE: MINUMAN KOPI YANG MENYEHATKAN

BROCCOLATTE: MINUMAN KOPI YANG MENYEHATKAN

Source

Konsumsi sayuran memang sangat penting sebagai asupan nutrisi dan serat. Tapi banyak orang kurang tertarik makan sayuran karena rasa maupun proses membuatnya yang cenderung repot, termasuk jus sayuran.

Ternyata ketidak tertarikan untuk mengkonsumsi sayur ini juga terjadi di Australia, yang akhirnya mendorong organisasi riset CSIRO dan Hort Innivation untuk mengembangkan produk yang dijuluki Broccolatte!

Source

Brokoli segar diproses dan dikeringkan dengan teknik khusus sehingga bisa mempertahankan rasa, warna hingga nutrisi alami dari brokoli. Selain itu bubuk brokoli juga memiliki bulir yang halus sehingga bisa larut jika dicampur bersama cairan. Nutrisi dua sendok makan bubuk brokoli ini sama seperti seporsi brokoli termasuk bagian batangnya. Jadi mengonsumsi brokoli bubuk diklaim bisa mengurangi sampah limbah sisa sayuran. Namun, rasa bubuk brokoli ini begitu kuat sehingga perlu dicampur dengan minuman lain seperti misalnya kopi.

Bubuk brokoli ini diuji coba di Commonfolk, sebuah kafe di Melbourne, dan mendapat ‘berbagai tanggapan’ ketika ‘ramuan’ ini diracik dalam sebuah latte. Dari sinilah julukan Broccolatte ini didapatnya.

Karena kandungan vitamin C, K, A, dan B6 serta folat, magnesium, kalium dan serat pada brokoli maka diprediksi kopi ini akan laris di pasaran. Jadi penasaran ingin mencobanya.

Source: 1, 2, 3.