MANFAAT TEH TARIK BAGI KESEHATAN TUBUH
Teh merupakan minuman yang disukai oleh banyak orang. dibalik rasanya yang menyegarkan, teh juga memiliki banyak manfaat untuk tubuh, seperti menjadi sumber energi, membuat mood lebih baik hingga melancarkan sirkulasi darah.
Minuman teh dapat menjadi alternatif bagi seseorang yang tidak menyukai kopi. Tak heran jika saat ini banyak sekali varian minuman yang berbahan dasar teh, salah satunya adalah teh tarik.
Teh tarik merupakan minuman teh yang dicampur dengan susu yang bisa ditemukan di daerah Asia Tenggara (Indonesia, Malaysia dan Singapura). Walaupun sebenarnya berasal dari India, namun kepopuleran teh tarik sudah sangat mendunia.
Metode pembuatannya yang unik menghasilkan cita rasa yang unik, caranya yakni teh dan susu dicampur, lalu ditarik dengan menuangkannya ke dalam 2 cangkir secara bergantian. Hasil teh yang ditarik ini pun juga membuat teksturnya lembut dan berbusa. Sehingga ketika menikmatinya ada rasa yang nikmat mencekat di tenggorokan.
Selain rasanya yang nikmat, teh tarik juga memiliki beberapa manfaat untuk kesehatan tubuh, diantaranya adalah:
Menghilangkan stress
Kandungan gula yang terdapat dalam teh tarik (dalam jumlah / tarakaran tertentu) memiliki khasiat untuk mengurangi jumlah kortisol atau hormon stress pada tubuh kita. Sehingga respon yang diterima oleh otak dalam menanggapi stress akan membaik.
Sumber energi tubuh
Susu dikenal dapat menjadi sumber energi bagi tubuh karena mengandung laktosa sebesar 4,5% di setiap gelas. Laktosa sendiri terdiri dari 2 unsur, yaitu glukosa dan galaktosa. Masing-masing mengandung karbohidrat, protein dan lemak yang dalam meningkatkan stamina dalam tubuh. Laktosa juga aman dikonsumsi untuk penderita diabetes, namun dalam jumlah tertentu.
Mengoptimalkan kinerja otak
Teh susu ternyata juga berfungsi untuk mengoptimalkan kerja otak. Susu sapi, memiliki kadar Glutathione yang berperan besar dalam menjaga kesehatan otak kita. Bahkan dokter di Amerika, merekomendasikan banyak mengkonsumsi teh susu untuk terapi penyakit Alzheimer atau Parkinson.
Melancarkan peredaran darah
Mengkonsumsi teh tarik secara rutin juga dipercaya bisa membuat aliran darah dalam tubuh menjadi lancar dan mencegah terjadinya penyumbatan pada pembuluh darah. Namun, jika terlalu berlebihan juga akan memicu penumpukan kolesterol.
Ingin membuat seduhan teh tarik dirumah?
Anda dapat melakukan pemesanan Teh Tarik di Coffeland Indonesia. Kami juga menyediakan powder minuman lainnya, seperti Matcha Latte Powder, Taro Latte Powder, Lemon Tea Powder, Chocolate Powder, Red Velvet Powder, Frappe, Jahe Wangi, dan Black Powder. Untuk informasi lebih lanjut dan pembelian, silahkan hubungi Tim Marketing kami melalui nomor Whats App 087825958155, atau melalui E-commers kami.
Source: goodnewsfromindonesia.id
Fetured Image: unsplash.com