fbpx

Make Your Own Coffee Shop

OATMEAL LATTE: SARAPAN PRAKTIS YANG MENYEHATKAN

OATMEAL LATTE: SARAPAN PRAKTIS YANG MENYEHATKAN

OATMEAL LATTE: SARAPAN PRAKTIS YANG MENYEHATKAN

Oatmeal adalah salah satu menu sarapan favorit kebanyakan orang. Selain kandungan gizinya yang baik untuk tubuh, rasanya enak, dan cara penyajiannya sangat mudah juga dapat dimodifikasi dengan varian rasa yang unik, salah satunya adalah oatmeal latte.

Varian oatmeal yang saat ini sedang diburu banyak orang, terutama mereka yang membutuhkan sarapan praktis, sehat, dan bergizi lengkap, tanpa harus kehilangan moment indah bersentuhan dengan kopi di pagi hari.

Oatmeal latte menjanjikan menikmati sarapan sekaligus ngopi dalam satu waktu. Selain itu, keberadaan kreasi jenius ini dapat mengubah rutinitas pagi dengan hadirnya makanan hibrida dari oatmeal dengan kopi yang dinamakan oatmeal latte.

Sebenarnya cara membuat oatmeal latte ini terbilang mudah. Anda hanya membutuhkan oatmeal, susu dan kopi saja sebagai bahan utamanya. Penasaran ingin mencoba dirumah? Yuk intip resepnya!

Source

Bahan

  • Susu UHT putih
  • 1 – 2 shot Espresso
  • Oatmeal
  • Bubuk kayu manis
  • Garam secukupnya

Cara membuat

  • Pertama, masak oatmeal dalam panci bersama susu dan sedikit garam, setelah itu taburkan bubuk kayu manis sebagai pemanisnya.
  • Setelah itu, masukan steam atau froth milk ke dalam campuran oatmeal, sambil terus dimasak sambil diaduk hingga oat terlihat creamy.
  • Setelah matang, angkat dan tambahkan sisa steam milk ke dalam racikan. Sebagai penyempurna, anda bisa menambahkan gula dan ekstrak vanilla secukupnya.
  • Langkah selanjutnya, pindahkan oatmeal ke dalam mug atau cangkir, dan tambahkan 1-2 shot espresso di tiap cangkir. Untuk toppingnya, anda bisa menambahkan granola.

Resep ini sendiri sebenarnya masih bisa dimodifikasi sesuai dengan selera, termasuk penambahan madu sebagai pemanis, atau tambahan topping lainnya. Tertarik untuk membuat oatmeal latte sebagai sarapan sehat anda?

Source: 1, 2.