TIPS MENGEMBANGKAN & MEMPERTAHANKAN BISNIS COFFEE SHOP YANG BENAR
Zaman sekarang eksistensi kopi patut diacungi jempol, bisa dilihat dengan maraknya coffe shop atau kedai kopi di Indonesia yang menawarkan sajian seduhan kopi. Banyaknya coffee shop yang bermunculan menyebabkan persaingan yang ketat antara pebisnis kopi, yang semakin gencar membuat inovasi-inovasi baru perihal kopi. Namun ada juga coffee shop yang gulung tikar, Penyebabnya dikarenakan produksi kopi yang menurun, hingga kesalahan yang dilakukan pebisnis kopi dalam melakukan strategi sehingga tidak mampu untuk bersaing dengan pebisnis kopi yang lain. Nah, berikut adalah tips yang tepat Untuk mengembangkan dan mempertahankan eksistensi coffe shop Anda di bawah ini:
- Research kopi yang paling banyak diminati
Berdasarkan Data Internal, diketahui bahwa 3 jenis kopi yang paling laku dan banyak diminati di Indonesia ialah kopi susu,cafe latte, dan cappuccino. Untuk itu, bagi Anda yang memang ingin meningkatkan penjualan di coffee shop Anda, menu-menu di atas pun bisa dihadirkan.
- Fokus pada kualitas produk
Menjaga kualitas produk sangat penting untuk mempertahankan dan mengembangakn esksistrensi coffee shop Anda. Kebanyakan pencinta kopi lebih senang mampir ke coffee shop yang memang dikenal dengan cita rasa kopi yang sama dan kualitas produk sama.
- Hadirkan inovasi baru yang menarik
Ciptakan inovasi baru untuk mengembangkan coffee shop anda, misalnya dari segi, menu, packaging, ambiance, tempat, juga promo-promo lainnya.
- Bangun Omni Channel engagement
Anda bisa membangun omni-channel engagement dengan memanfaatkan media online dan offline. Dari segi online ada bisa memanfaatkan media sosial seperti instagram, facebook, twitter, dan lainnya. Dengan cara memberikan informasi lengkap mengenai kedai kopi miliknya, lalu mengunggah foto-fotonya di media sosial. Dari segi offline, Anda bisa menggencarkan “strategi Word of Mouth:. Atau, jika Anda memiliki budget lebih, mengapa tidak mengajak influencer untuk datang ke kedai kopi Anda dan meminta endorsement dari mereka.
- Buatlah konsep Coffee Shop senyaman mungkin
kebanyakan orang jika ingin mampir atau sekedar nongkrong di coffee shop selalu mempertimbangkan konsep kedai kopi yang menarik dan membuat mereka betah berlama-lama di coffe shop. Dengan cara, Anda bisa menawarkan promo menarik untuk menarik minat pengunjung datang. Di sisi lain, Anda pun juga harus membuat kedai kopi menjadi senyaman mungkin. Dengan cara, memasang pendingin ruangan agar tidak pengap, menaruh tanaman sebagai hiasan, dan memasang Wi-Fi yang bisa diakses pengunjung secara gratis.
Nah, bagi Anda yang berencana ingin membangun bisnis coffee shop, Anda bisa bergabung menjadi mitra di Coffeland Indonesia. Anda hanya perlu menyediakan lokasi dan biaya awal paket usaha mulai dari 78 juta hingga 125,5 juta. Biaya ini akan digunakan untuk membeli peralatan, pembelian bahan baku, biaya pelatihan karyawan, hingga membantu proses pemasaran. Anda dipersilahkan untuk menggunakan brand milik Anda sendiri dan tidak dibebani oleh biaya royalti/fee apapun. Untuk informasi lebih lanjut dan pembelian paket Kedai Kopi, silahkan hubungi Tim Marketing kami, silahkan hubungi via What’s App >> Silahkan Klik :
Source: 1