TIPS MENGKONSUMSI KOPI | AMAN DAN SEHAT BAGI TUBUH
Menyeruput secangkir kopi di pagi hari seakan sudah menjadi ritual bagi beberapa orang. Dengan mengonsumsi kopi seseorang akan merasa lebih segar, terjaga, dan perasaan lemas menjadi hilang. Namun, tidak sedikit juga yang mengeluhkan kopi karena terlalu banyak mengandung kafein.
Jadi, sebenarnya mana yang benar, kopi bermanfaat untuk tubuh atau tidak? Sebenarnya apa saja yang bermanfaat untuk tubuh bisa jadi berbalik merugikan kalau dikonsumsi dengan salah. Yang perlu kita perhatikan adalah bagaimana cara mengonsumsi kopi dengan benar dan takarannya tepat. Berikut penjelasan cara mengkonsumsi kopi yang sehat dan aman bagi tubuh:
- Hindari meminum kopi setelah jam 2 siang
Usahakan untuk mengonsumsi kopi di bawah pukul 14.00-15.00. Kalau Anda tidak bisa melakukannya, maksimal kopi harus diminum pada pukul 18.00. Pembatasan waktu ini dilakukan agar Anda tidak mengalami gangguan tidur.
- Usahakan mengkonsumsi kopi organik
Selalu pilih kopi jenis organik. Kopi organik tidak menggunakan bahan kimia berbahaya sehingga setiap biji yang dihasilkan akan aman saat dikonsumsi.
- Mengkonsumsi kopi cukup 2 cangkir perhari
Mengkonsumsi apa pun yang bermanfaat untuk tubuh dalam jumlah yang terlalu banyak bisa menyebabkan masalah. Oleh karena itu, sebisa mungkin untuk tidak mengonsumsi kopi terlalu banyak. Kalau Anda mengonsumsi kopi terlalu banyak, tubuh akan memiliki banyak kafein. Kondisi ini akan berdampak buruk pada kesehatan karena Anda sering mengalami masalah dengan pola tidur.
- Kurangi dan hindari penggunaan pemanis
Hindari menggunakan banyak sekali pemanis kalau ingin minum kopi. Beberapa orang yang tidak terlalu suka pahit menggunakan banyak sekali gula agar bisa diterima lidah. Apa yang dilakukan sangat berbahaya apalagi kopi dikonsumsi secara rutin setiap harinya. Gula yang berlebih bisa memicu kondisi diabetes.
- Batasi penggunaaan krim pada kopi
Batasi penggunaan krim kalau Anda mengonsumsi kopi setiap hari. Krim mengandung cukup banyak lemak, kalau dikonsumsi dengan banyak gula akan berbahaya. Usahakan saat memilih krim usahakan yang terbuat murni dari susu. Jangan menggunakan yang buatan karena bisa saja mengandung bahan yang berbahaya.
- Saring dengan papper filter (kertas penyaring kopi) sebelum diminum
Proses penyaringan tidak hanya dilakukan untuk mempertahankan rasa asli dari kopi itu sendiri, akan tetapi proses ini juga dilakukan untuk menyaring cafestol yang cukup berbahaya.Cafestol adalah senyawa yang bisa meningkatkan kadar kolesterol di dalam darah dengan cepat.
Sekarang terbukti bukan kalau mengkonsumsi kopi dengan cara yang sehat dan takaran yang tepat tidak membahayakan tubuh. Oleh karena itu kita disarankan untuk mengkonsumsinya sesuai dengan kebutuhan tubuh masing-masing.
Source: 1