fbpx

Make Your Own Coffee Shop

TIPS KOPI: MEMBUAT LATTE ART SENDIRI #DIRUMAH

TIPS KOPI: MEMBUAT LATTE ART SENDIRI #DIRUMAH

TIPS KOPI: MEMBUAT LATTE ART SENDIRI #DIRUMAH

Anda pecinta latte art? belum lengkap rasanya jika seorang pecinta kopi belum pernah mencoba membuat latte art sendiri.

Espresso merupakan dasar dari sajian latte art, dan penggunaan susu yang tepat sangat membantu untuk membuat bentuk dari latte art. Bentuk dari latte art begitu ragam, dari mulai tingkatan sulit yang umumnya digunakan para barista berkompetisi, dan bentuk latte art dengan tingkatan pemula seperti heart, tulip dan rosetta. Bahkan sebenarnya bentuk awal dari kebanyakan latte art, bermula dari bentuk heart maka untuk di awal harus melatih ciptakan rekaan heart pada cangkir latte art.

Jika masih berpikir membuat latte art hanya bisa dilakukan di kedai kopi, jangan terkejut dengan fakta ini. Dengan alat espresso rumahan yang tepat, pecinta latte art bebas mengeksplorasi rekaan susu pada secangkir espresso. Banyak sekali ragam mesin espresso rumahan yang bisa digunakan, bahkan menggunakan mesin espresso tanpa listrik juga bisa membantu latihan bentuk latte art di rumah. Berikut beberapa tips dalam membuat latte art dirumah, simak yuk dibawah ini!

Perhatikan Foam Susu 

kunci keberhasilan dalam membuat latte art berasal dari susu yang tepat. bukan hanya pemilihan susu segar tapi juga ketika mempersiapkan buih susu. Bukan perkara mudah untuk menghasilkan buih susu yang sesuai untuk memudahkan proses cipta bentuk latte art. Buih susu yang kurang sesuai, maka latte art akan terbentuk samar tidak kontras.

Teknik Tuangan Pertama Susu

Beberapa barista melakukan gerakan khusus pada tuangan pertama susu ke espresso, dengan harapan susu dan espresso tercampur sempurna. Kanvas yang terbentuk sempurna sangat membantu ketika proses mereka latte art. Umumnya barista melakukan tuangan pertama dengan ketinggian sekitar 5 sentimeter dari tengah, ada yang mengaduknya dan ada juga yang menggoyangkan milk jug ketika menuangkannya.

Dekatkan Permukaan Espresso
Dengan memiringkan cangkir, maka permukaan espresso menjadi dekat dengan corong milk jug. Hal ini sangat memudahkan ketika menuangkan susu untuk membentuk latte art. Pilihlah cara ternyaman memegang cangkir selama proses penuangan susu, apakah dari bawah, samping atau dengan pegangannya. Biasanya, jarak penuangan susu ke permukaan espresso antara 1cm hingga 0,5cm dengan memiringkan cangkir hingga bertemu dengan corong milk jug.

Teruslah Belajar dan Latihan Membuat Latte Art
Bukan perkara mudah membuat latte art yang sempurna, membutuhkan latihan berulang agar bentuk latte art konsisten di setiap sajian. Jadi belajar dan melatih skill kita sangat penting dilakukan.

Apakah anda punya pengalaman ketika membuat sajian latte art, yuk berbagi di sini!

Mencari kopi untuk membuat latte? Coffeeland Indonesia menyediakan Kopi Arabika asli Indonesia dengan grade kopi speciality,  Arabika Aceh Gayo Specialty, Arabika Papua Wamena Specialty, Arabika Bali Kintamani Specialty, Arabika Flores Specialty, Arabika Java Specialty, Arabika Malabar Specialty, Arabika Sumatera Mandheling, Arabika Toraja Specialty, dan Arabika Blue Korintji. Kemasan mulai 250gr, 500gr dan 1Kg. Kami juga menyediakan mesin espresso, grinder, perlengkapan manual brewing, dan berbagai produk pembersih dan perawatan mesin kopi dan grinder untuk anda. Untuk informasi pemesanan & pembelian lebih lanjut hubungi Tim Marketing kami via Whatsapp.