fbpx

Make Your Own Coffee Shop

MENGENAL KOPI TIMUR INDONESIA: ARABIKA FLORES

MENGENAL KOPI TIMUR INDONESIA: ARABIKA FLORES

MENGENAL KOPI TIMUR INDONESIA: ARABIKA FLORES

Kopi merupakan salah satu minuman yang sudah tidak diragukan lagi kenikmatannya. Salah satu produsen kopi yang memiliki citarasa unik dan nikmat adalah Flores. Dengan iklim tropis, tanaman kopi tumbuh subur di Flores dengan hasil yang sangat memuaskan. Salah satu yang paling populer adalah kopi Arabika Flores.

Kopi ini berasal dari dataran tinggi kabupaten Ngada, Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT). Flores memiliki dua jenis kopi yang cukup nikmat yaitu Manggarai dan Bajawa. Bajawa sendiri merupakan kopi jenis Arabika yang sudah mendunia dan disukai para penikmat kopi.

Budidaya Kopi Arabika Flores

Flores merupakan salah satu kepulauan yang ada di Indonesia bagian timur. Salah satu daerah di kepulauan Flores yang menghasilkan biji kopi terbaik adalah Bajawa. Bahkan kopi yang dihasilkan tersebut sudah menyebar hingga ke seluruh dunia.

Perkebunan kopi di dataran tinggi Ngada ini mencapai 1.000 hingga 1.550 mdpl. Dengan iklim dan curah hujan sekitar 2.500 mm per tahun membuat bulan Juni hingga Oktober menjadi bulan-bulan kering.

Bajawa Flores ini memiliki daerah yang sangat subur dan alami. Dengan demikian kopi Arabika Flores tumbuh dengan baik di perkebunan Bajawa yang memiliki ketinggian di atas 1300 mdpl. Uniknya, semakin tinggi perkebunan kopi tersebut berada maka kualitas kopi yang dihasilkan semakin baik.

Kopi Arabika yang berasal dari Flores ini menjadi penyumbang ekspor kopi terbesar untuk Indonesia. Tidak heran jika kopi Arabika Flores ini ditawarkan dengan harga yang cukup mahal dibandingkan dengan kopi daerah lainnya. Beberapa negara yang diekspor kopi ini adalah Amerika, Eropa dan lain sebagainya.

Kopi Flores ini mudah tumbuh dan dapat diproduksi cepat. Bahkan usia produksi dari kopi ini mencapai 20 tahun. Untuk kapasitas setiap produksinya yaitu 4-5 kg per pohon. Dengan hasil produksi yang cukup tinggi ini, membuat kopi arabika asal Flores ini mampu menembus pasar internasional.

Keunggulan Kopi Arabika Flores

Kopi asal Flores ini memiliki beberapa keistimewaan dan keunggulan. Berikut ini beberapa keunggulan dari kopi yang sangat populer di seluruh dunia ini:

1 Pembudidayaan secara organik

Kopi Arabika Flores ini dibudidayakan menggunakan cara yang organik. Di mana pupuk yang dipakai pada tanaman ini adalah pupuk alami tanpa menggunakan pestisida. Dengan cara alami tersebutlah kopi ini menghasilkan aroma serta citarasa yang sangat khas.

2. Memiliki aroma dan cita rasa yang khas

Kopi yang berasal dari Flores ini memiliki aroma yang sangat kuat. Dengan demikian kopi ini sangat menggoda bagi siapapun yang menghirup aromanya.

3. Memiliki tingkat keasaman yang seimbang

Kopi Flores ini memiliki tingkat acidity serta body yang medium. Dengan begitu kopi ini sangat cocok dikonsumsi oleh siapapun karena memiliki rasa yang sangat balance. Selain itu, rasa dari kopi arabika ini juga sangat ringan.

Karakteristik Kopi Arabika Flores

Seluruh proses penanaman kopi flores, dilakukan melalui proses organik atau tidak memakai bahan kimia. Sehingga kualitasnya dapat terjamin dan cita rasa kopi ini jadi lebih kuat dan harum. Pada saat panen, kopi flores akan berwana hijau keabu-abuan dan proses pasca panennya biasanya diolah basah ataupun digiling kering. Karakteristik yang ada pada kopi flores lebih ke-sweetness atau memiliki sensasi manis, tingkat keasamannya seimbang atau medium, serta terdapat cita rasa karamel, juga cita rasa coklat, helzanut, kacang macadamia, bahkan juga terdapat cita rasa herbal didalamnya dan full body. Dengan karakteristik yang dimiliki oleh kopi flores, sehingga jumlah peminatnya juga semakin meningkat.

Coffeeland Indonesia menyediakan beberapa Kopi Arabica Specialty Singgle Orgin dari beberapa daerah Indonesia yang sudah dikenal baik di dalam maupun di luar negri. Ada beberapa jenis kemasan Kopi Arabica Specialty Singgle Orgin untuk anda coba, agar anda bisa menemukan karakter rasa kopi apa yang cocok untuk memanjakan lidah anda. Kemasan yang tersedia mulai dari 125gr, 250gr, 500gr hingga 1Kg.

Adapun Kopi Arabica Specialty Singgle Orgin yang tersedia di Coffeeland yaitu : Kopi Arabica Aceh Gayo Specialty, Kopi Arabica Toraja Specialty, Kopi Arabica Flores Specialty, Kopi Arabica Bali Specialty, Kopi Arabica Java Specialty, Kopi Arabica Malabar Specialty, Kopi Arabica Mandheling Specialty, Kopi Arabica Wamena Specialty, dan Kopi Arabica Blue Korintji Specialty. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi Tim Marketing kami via Whatsapp.

  

Source:cafebrick.co.id