Kopi telah menjadi gaya hidup masyarakat perkotaan saat ini. Tua atau muda, pria atau wanita di semua kalangan menggemari minuman beraroma tersebut. Menikmati secangkir kopi sembari bersantai bersama teman maupun rekan kerja di coffeeshop menjadi rutinitas yang kian umum. Di tambah coffeeshop menyediakan variasi racikan kopi sehingga kopi bisa di nikmati oleh siapapun. Tidak heran, tren penikmat kopi semakin meluas dan hal ini yang menjadi ladang bisnis basah sehingga bisnis coffeeshop pun mewabah di mana-mana.
“Melihat perkembangannya kini, bisa jadi coffeeshop bukan lagi sebuah trend musiman. Tapi memang menjadi budaya baru bagi kaum urban perkotaan sehingga bisnis ini akan terus menjanjikan. Ada beberapa alasan mengapa bisnis coffeeshop itu menguntungkan”.
Alasan pertama yang menjadikan bisnis coffeeshop itu menguntungkan adalah trend perkembangan konsumennya yang stabil. Data yang dihimpun lokadata dari hasil Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) Badan Pusat Statistik menunjukkan rata-rata konsumsi kopi per kapita penduduk Indonesia cenderung stabil. Berkisar antara 1,25 kilogram per tahun per penduduk. Sejak 2002 hingga 2014, tak ada fluktuasi turun atau naik yang signifikan.
Salah satu penyebab perkembangan konsumennya yang stabil ini salah satunya semakin banyaknya konsumen memilih minum kopi di coffeeshop bukan lagi di rumah. Bahkan budaya kopi saat ini juga banyak melahirkan konsumen-konsumen kopi yang memiliki karakter unik. Bahkan generasi baru saat ini jarang mengonsumsi kopi sachet, karena mereka bisa mengenal kopi langsung dari para barista di coffeeshop.
Alasan kedua adalah margin profitnya yang tinggi. Bisnis coffeeshop memang merupakan bisnis yang terhitung mudah dijalankan saat ini. Apalagi saat ini variasi kopi semakin beragam. Modal yang tidak terlalu besar namun potensi konsumen yang tidak pernah habis membuat bisnis coffeeshop menghasilkan keuntungan yang cukup besar.
Alasan yang ketiga mengapa bisnis coffeeshop menguntungkan adalah semakin luasnya jaringan belanja jenis-jenis kopi dan perangkat kopi di Indonesia. Kini dengan semakin banyaknya jenis-jenis kopi di Indonesia yang dijual oleh brand-brand lokal baik itu yang terkenal maupun yang produksi kecil, membuat banyak pilihan untuk variasi-variasi kopi yang akan diberikan ke konsumen. Hal ini juga menunjang coffeeshop anda untuk berkreasi dan berinovasi untuk menghasilkan produk kopi yang ikonik.
Peranan sosial media terhadap coffeeshop begitu besar dengan adanya sistem promosi dan pemasaran yang kini kian banyak pilihannya, membuat potensi coffeeshop dan produk ikonik anda untuk dikenal pun semakin besar. Itulah mengapa bisnis coffeeshop ini hingga kini masih sangat menguntungkan. Daya tariknya terlihat dengan kian hari kian banyak coffeeshop yang muncul dan langsung dikenal masyarakat luas.
Kemasan usaha kedai kopi atau coffeeshop sangat bermacam-macam tergantung target pasar yang akan menjadi bidikan konsumen. Dan setiap usaha kedai kopi mengusung keunggulan yang berbeda-beda, ada yang mengungulkan interior, varian kopi atau varian racikan kopi yang di sajikan, fasilitas yang diberikan kepada konsumen pada saat menikmati kopi dan lain-lain. Tentunya itu semua tergantung kepada kreatifitas para pengusaha coffeeshop untuk menarik konsumen menjadi langganan.
Bagi anda yang mau membuka coffeeshop dan bingung bagaimna mengawalinya, bahkan anda bingung kedai kopi seperti apa yang cocok dengan target konsumen yang ada. Coffeeland Indonesia akan membantu dengan menawarkan tiga paket, yaitu: Paket Mini Cafe, Paket Coffee Shop, & Paket Coffee House. Dengan anda memilih salah satu di antara tiga paket tersebut anda cukup dengan menyediakan tempat dan karyawan yang akan Coffeeland latih menjadi barista yang handal. Maka kedai kopi pun akan anda dapatkan, dan anda tinggal menunggu keuntungannya.
Coffeeland juga bisa menjadi suplier bahan baku kedai kopi anda. Kenapa? Karena bahan baku yang kami sediakan sangat terjamin kualitasnya. Adapun bahan baku yang di butuhkan kedai kopi anda diantaranya: mulai dari varian kopi (Arabica Gayo Specialty, Arabica Toraja Specialty, Arabica Bali Specialty, Arabica Flores Specialty, Arabica Wamena Specalty, Arabica Mandheling Specialty, Arabica Java Specialty, Arabica Blue Korinji Specialty & Coffeeland Blend House), Varian Powder (Powder Frappe, Teh Tarik, Lemon Tea, Choclate Special Blend, Gula Aren Sachet, & Gula Putih Sachet) dan Varian Syrup (Syrup Papermint, Syrup Hazelnut, Syrup Jahe, Syrup Green Tea dan Simple Syrup atau Gula Singkong Cair).
Source :1