fbpx

Make Your Own Coffee Shop

FAKTA – FAKTA MENARIK KOPI ROBUSTA

FAKTA – FAKTA MENARIK KOPI ROBUSTA

FAKTA – FAKTA MENARIK KOPI ROBUSTA

 

Para pencinta kopi pasti udah tau kalau terdapat berbagai jenis kopi yang dijual di pasaran. Secara umum, biji kopi terbagi menjadi 3 jenis, yakni Robusta, Arabika, dan juga Liberika. Namun, kali ini kita akan mengetahui lanjut seputar kopi Robusta dan kenapa jenis kopi ini spesial di mata penikmat kopi di seluruh dunia.

Kopi Robusta berasal dari Afrika Barat dan tumbuh pada dataran yang lebih rendah dan suhu lebih tinggi. Tanaman kopi Robusta jauh lebih mudah untuk ditanam dan dirawat, bahkan dapat memberikan hasil panen yang lebih banyak dibandingkan Arabika. Rahasia ketahanan tanaman kopi Robusta juga terletak pada kandungan kafein dan asam klorogeniknya yang tinggi, yang berfungsi sebagai pestisida alami untuk melindungi diri dari serangan hama dan penyakit. Hal ini juga menjadi alasan utama mengapa dari sisi harga, Robusta jauh lebih murah dibandingkan Arabika. Robusta tidak repot dan mudah sekali ditanam dibandingkan Arabika.

Robusta Lebih Pahit Dan Punya Efek Yang Lebih Kuat

Robusta dan Arabika adalah dua jenis biji kopi yang paling umum dikonsumsi dan diproduksi di seluruh dunia. Keduanya memiliki kualitas yang tinggi dan nikmat buat dikonsumsi sehari-hari.

Tapi, rupanya terdapat salah satu perbedaan kopi Robusta dan Arabika yang paling penting, yaitu yang terletak pada cita rasanya. Kopi Arabika memiliki rasa yang lebih lembut dan manis, sedangkan Robusta memiliki rasa yang cenderung kuat dan pahit.

Hal ini bukan berarti Robusta nggak lebih oke. Rasa yang dimiliki Robusta nyatanya disukai banyak banget penikmat kopi yang lebih pahit. Terlebih lagi, rasa pahit itu sebenarnya juga menandakan kadar kafein pada Robusta yang tinggi.

Bentuk Yang Berbeda Dengan Arabika

Tetapi pada Robusta, bentuk biji lebih bulat dan belahan yang dimiliki juga cenderung lebih lurus.

Biji Robusta Gampang Tumbuh Di Dataran Rendah

Dataran rendah dengan ketinggian 100-800 meter di atas permukaan laut merupakan lingkungan yang tepat buat biji kopi Robusta tumbuh. Nah, kebetulan, Indonesia punya banyak dataran rendah seperti ini. Jadi nggak heran kalau beberapa kebun di Indonesia, seperti di Provinsi Lampung dan Sumatera Selatan, mampu menghasilkan biji Robusta dalam jumlah yang banyak.

Biji Robusta Mampu Tumbuh Di Cuaca Lebih Panas

Kopi robusta mampu beradaptasi dengan baik pada kondisi iklim yang hangat. Sementara kopi Arabica dapat tumbuh baik pada suhu yang lebih rendah antara 18-22°C , dengan temperatur maksimal tidak melebihi 30°C.

Indonesia Merupakan Salah Satu Produsen Terbesar Kopi Robusta

Seperti yang dilaporkan Kementerian Perdagangan RI, Indonesia saat ini menempati posisi ke-4 negara produsen Robusta setelah Brazil, Vietnam, dan juga Kolombia. Produksi biji Robusta ini ternyata juga memiliki andil besar dalam membuat Indonesia jadi salah satu negara eksportir biji kopi terbesar di dunia, yaitu pada posisi 13. Pada periode tahun 2018–2019, Indonesia berhasil memproduksi 10,6 juta karung biji kopi (berukuran 60 kg) dan sekitar 9,4 juta dari angka tersebut adalah kopi robusta. 

Kopi Robusta Fun Facts:

  1. Robusta memiliki kadar kafein lebih tinggi dibandingkan Arabika
  2. Kadar gula pada kopi Arabika jauh lebih rendah dibandingkan kopi Arabika
  3. Robusta memiliki acidity lebih rendah dibandingkan Arabika
  4. Kopi Robusta harganya jauh lebih murah dibandingkan kopi Arabika, dikarenakan merawat tanaman kopi ini cukup mudah
  5. Biji kopi Robusta bentuknya bulat dan ukurannya lebih kecil dibandingkan biji kopi Arabika

Walaupun seringkali dikaitkan dengan kopi dengan harga yang murah, Kopi Robusta juga ada tingkatan atau grade-nya lho! Beberapa jenis Robusta berkualitas tinggi dijual dengan harga lebih tinggi karena menghasilkan rasa yang kental (deep flavour) dan krema yang bagus untuk membuat espresso.

Ingin beli kopi kopi asli Indonesia? Coffeeland Indonesia tempatnya! Kami menyadiakan Kopi Arabika asli Indonesia,  Arabika Aceh Gayo SpecialtyArabika Papua Wamena Specialty, Arabika Bali Kintamani SpecialtyArabika Flores Specialty, Arabika Java SpecialtyArabika Malabar Specialty, Arabika Sumatera Mandheling,dan Arabika Toraja Specialty. Teredia dalam kemasa250 gr dan 1 Kg. Untuk informasi lebih lanjut dan pembelian produk silahkan hubungi Tim Marketing kami melaluinomor What’s App 087825958155 atau melaui E-commerce kami.

 

 

 

 

Source: nescafe.com

Featured: unsplash.com